Rabu, 18 Juni 2014

KESEHATAN TANAH



Tanah sehat dan subur merupakan sistem hidup dinamis yang dihuni oleh berbagai organisme (mikro flora, mikro fauna, serta meso dan makro fauna). Organisme tersebut saling berinteraksi membentuk suatu rantai makanan sebagai manifestasi aliran energi dalam suatu ekosistem untuk membentuk tropik rantai makanan. Dalam ekosistem tanah, tropik rantai makanan dimulai dari tropik level pertama, yaitu kelompok organisme (tanaman dan bakteri) produsen yang mampu memanfaatkan sinar matahari sebagai sumber energinya. Selanjutnya diikuti oleh tropik kedua hingga ke tingkat tropik yang tertinggi. Hal ini berarti, bahwa kehadiran suatu organisme akan mempengaruhi keberadaan organisme lain secara langsung maupun tidak langsung. Kesehatan tanah dapat dievaluasi secara kualitatif maupun kuantitatif dengan menggunakan indikator seperti kemampuan tanah sebagai media tumbuh tanaman maupun mikroba (Simarmata 2003).
Tanah supresif adalah tanah yang kaya akan mikroba tanah, sehingga kondusif untuk pertumbuhan tanaman, dan dapat menekan perkembangan mikroba patogen. Penggunaan mikroba tanah dalam pertanaman dapat membantu penyediaan nitrat, fosfat dan kalium serta unsur hara lainnya sehingga dapat meningkatkan kualitas pertumbuhan tanaman di lapangan  (Doran 2000).
Patogen tular tanah (soil-borne pathogens) merupakan kelompok mikroorganisme yang sebagian besar siklus hidupnya berada di dalam tanah dan memiliki kemampuan untuk menginfeksi perakaran atau pangkal batang, sehingga dapat menyebabkan infeksi dan kematian bagi tanaman. Ciri-ciri utama dari patogen tular tanah adalah mempunyai stadia pemencaran dan masa bertahan yang terbatas di dalam tanah, walaupun beberapa patogen tular tanah ini dapat menghasilkan spora udara sehingga dapat memencar ke areal yang lebih luas (Hidayah et al 2009).
Penyakit busuk pangkal pada Bawang Merah berkembang pesat pada suhu tanah 21-33 0C, dengan suhu optimum 28 0C, serta kelembaban tanah tinggi. Serangan hebat terjadi pada tanah yang mengandung banyak kalium, atau tanah yang mengandung bahan organik (BO) yang tinggi tetapi drainase buruk. Suhu yang meningkat selain membantu pertumbuhan Fusaiurm oxysporum, dapat mengakibatkan pelunakan pada akar tanaman yang menyebabkan akar tanaman menjadi mudah luka dan dengan pelunakan dan luka pada perakaran tersebut sangat memudahkan patogen dalam proses penetrasi pada tanaman inang (Agrios 2005).
Temperatur optimum untuk pertumbuhan F.oxysporum f. sp. cepae berkisar antara 24 0C sampai 27 0C yang berpengaruh pada diameter koloni dan berat kering setelah 146 dan 177 jam. Suhu tanah dapat menjadi faktor utama yang memberikan respon untuk perkembangan busuk pangkal bawang yang disebabkan oleh jamur Fusarium Oxysporum dalam kondisi lahan di pegunungan, yang umumnya dingin dalam sebagian stadium pertumbuhannya (Abawi & Lorbeer 1972: dalam Choiruddin et al 2010).


DAFTAR PUSTAKA

Abawi & Lorbeer 1972: Dalam Choiruddin, M. Rizqi. 2010. Virulensi Dan Keanekaragaman Genetika  Fusarium Oxysporum F. Sp. Cepae Penyebab Busuk Pangkal Pada Bawang Putih. Skripsi S1Program Studi Agronomi Fakultas Pertanian. Universitas Sebelas Maret.
Agrios G N 2005. Plant Pathology. 4th Ed. Academic Press. San Diego California. 633p.
Doran JW 2000. Soil Health and Sustainability: Managing the Biotic Component of Soil Quality. Applied Soil Ecology. (14): 223-229.
Hidayah Nurul & Djajadi 2009. Sifat-sifat Tanah yang Mempengaruhi Perkembangan Patogen Tular Tanah pada Tanaman Tembakau. Perspektif Vol. 8 No. 2. Hlm 74- 83
Narisawa K Shimura F Usuki S Fukuhara and T Hashiba 2005. Effects of pathogen density, soil moisture, and soil pH on biological control of clubroot in Chinese cabbage by Heteroconium chaetospira. Plant Disease 89 (3): 285-290.
Simarmata T Sumarni Y & Arief DH  2003. Teknologi Bioremediasi Untuk Mempertahankan Keberlanjutan Kesehatan Tanah Dan Produktivitas Tanaman Pada Ekosistem Lahan Kering Dalam Era Pertanian Ramah Lingkungan Di Indonesia. Makalah dipresentasikan pada Seminar Kajian Keilmuan Pertanian Program Pascasarjana Universitas Padjadjaran Bandung 14 Juli 2003.

1 komentar:

  1. Hard Rock Hotel & Casino Reno - MapYRO
    Find 구미 출장마사지 Harrah's Reno location, get directions, 화성 출장안마 reviews and information 의정부 출장안마 for 군산 출장마사지 Hard Rock Hotel 목포 출장마사지 & Casino Reno in Reno, NV. Rating: 3.4 · ‎56 reviews

    BalasHapus

Random